Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Workshop Public Speaking Angkatan 14 Makassar Part 1

Dihari yang spesial ini, sabtu 1 Oktober 2022. Saya memulai acara Workshop Public Speaking angkatan 14, bertepatan dengan tanggal pernikahan kami 11 tahun yang lalu. Alhamdulillah πŸ‘‰πŸ‘‰https://www.muhammad-sabran.com/2022/10/11-tahun-bersamamu.html

Kegiatan Workshop Public Speaking ini di laksanakan selama 2 hari 1 malam, bagaimana keseruannya? yuk lanjut membacanya....πŸ‘

Sabtu, 1 Oktober 2022



Alhamdulillah sebelum pukul 08.00, Ibu Ita peserta dari Kab. Jeneponto sudah berada di ruangan. Dan disusul Bapak Abdul Gaffar dari Kab. Pangkep, kemudian adinda Naylah yang langsung diantar oleh orang tuanya dan Bapak Yusuf dari Kab. Enrekang.....yang lain izin menyusul karena ada kegiatan...

Setelah pembukaan selanjutnya perkenalan dan membuat kesepakatan aturan belajar bersama peserta. Karena acara ini harus berjalan dengan tinggak keterlibatan peserta 100 persen, dan  acara ini akan menyita banyak tenaga dan pikiranπŸ’ͺπŸ’ͺ SEMANGAT......

Materi pertama yang saya sampaikan adalah Pengantar Public Speaking serta membangun motivasi peserta agar mau terus belajar dan berubah....

Coffe Break ...... silahkan ambil dan bawa ke meja, biar tidak menyita waktu...

Lanjut materi kedua 6 Tips Mengurangi Rasa takut & Langsung Praktek, dan ini menurut saya sangat fundamental. Pondasi disini harus diselesaikan.....Materi tambahan saya juga mengajarkan bagaimana mengenal Diri Sendiri dan Memahami Orang lain, sehingga kita bisa menjadi orang yang dicintai dan dirindukan Asik atau Asyik.....πŸ‘πŸ‘

Luarbiasa semangat dan antusias semua peseta....kita istirahat dulu sholat Zuhur, makan siang dan istirahat sejenak kemudian lanjut lagiπŸ’ͺπŸ’ͺ

Oke kita lanjut Materi Membuka Presentasi dan Ice Breaker + praktek bagaimana membawakannya.

Setelah penyampaian materi, kita buat persiapan dulu 5 menit dan langsung praktekπŸ‘πŸ‘ mulai pagi sampai siang ini memang lebih banyak praktek langsung...


Saatnya memberikan penampilan yang terbaik di sesi latihanπŸ‘πŸ‘ membuka presentasi, ice breaker dan menyampaikan materi.

Alhamdulillah semua peserta menyerap materi dengan sangat baik, hal itu saya lihat saat Praktek Membuka Presentasi + Ice Breaker dan Penyampaian materi semua peseta melakukannya dengan sangat baik...

Setelah semuanya tampil........saatnya kita bersih diri, sholat magrib dan lanjut materi terakhir πŸ’ͺπŸ’ͺ

Setelah sholat magrib kita lanjut lagi πŸ’ͺπŸ’ͺπŸ’ͺ Dan materi tambahan pada malam hari ini yaitu 6 Powerfull Tehnik harapannya dengan materi ini para peserta bisa menemukan motivasi terkuatnya sebelum menyampaikan materinya, serta bisa tetap menjaga dan memperthankan semangatnya dalam menyampaikan materi, serta tetap menjaga peserta tetap fokus dan semangat....

Setelah 6 point tersampaikan, acara kita lanjutkan dengan sholat Isya dan Makan malam bersama. Ternyata cerita di meja makannya lebih lama lagi.....

Untuk acara hari pertama selesai......Alhamdulillah....
Selamat beristirahat......kita lanjut besok pagiπŸ‘πŸ’ͺπŸ’ͺπŸ’ͺ

Silahkan tinggalkan jejak dengan memberikan Komentar.......

Hormatku
Coach SabranπŸ™

Dokumentasi Kegiatan Foto-Foto Training Motivasi bersama Coach Sabran disini πŸ‘‰πŸ‘‰πŸ‘‰www.muhammad-sabran.com/2011/08/hubungi-saya.html
  
πŸ‘‡πŸ‘‡Yuk saling kenal, dan silaturahmi walau melalui sosial media πŸ‘‡πŸ‘‡
Youtube Coach Sabran
Telegram Coach Sabran

Posting Komentar untuk "Workshop Public Speaking Angkatan 14 Makassar Part 1"