Makan Masakan Istri Lebih MANTAP
Masakan rumah atau masakan istri memang selalu bikin rindu, apa lagi kalau saya tugas luar kota, maunya sih dapat tempat makan, yang memiliki rasa sama seperti dirumah, tapi mana ada.
Memang sejak saya telah menikah, saya lebih senang makan dirumah. Apalagi setelah berada di Bumi Panrita Lopi (Bulukumba), kami lebih suka masak-masak bersama karena saya sudah jarang tugas luar kota, serta kami lebih mudah untuk mendapatkan ikan-ikan yang segar lagi murah dengan ukuran yang lebih besar. Pokoknya Mantap....
Untuk ikan ini saja, kami diberikan dengan harga Rp. 40.000 saja. Alhamdulillah sudah bisa buat makan beberapa kali bersama Anak dan Istri.
Dan yang paling berkesan adalah ketika dapat bekerjasama dalam mempersiapkan hidangan. Mulai dari membersikan ikan, membakar dan menggorengnya. Selain dapat pengalaman baru juga makin menambah keakraban. Lebih mesra deh jadinya he....he...
Memang kalau hasil kerja sendiri jauh lebih nikmat, inimi Lombonya juga yang bikin ketagihan
Sekali-kali merasakan bagainama rasanya terkena percikan minyak panas he...he....membantu istri menggoreng ikan.
Itulah aktivitasku bersama keluarga, jika diakhir pekan atau hari libur kami tidak memiliki agenda yang telah direncanakan. Kami hanya di Rumah sambil menikmati ikan bakar Khas Resep Istri tercinta.
Ayo Ke Bulukumba
Hormatku
Muhammad Sabranπ
Silahkan lihat juga Dokumentasi Kegiatan Foto-Foto Training Motivasi bersama Coach Sabran disini πππwww.muhammad-sabran.com/2011/08/hubungi-saya.html
ππLike, Follow, Subscribe dan Join Akun SOSMED Sayaππ
Like : Fans Page FB Muhammad Sabran
Follow : IG @muhammad_sabran
Subscribe : Youtube Coach Sabran
Join : Telegram Coach Sabran
Posting Komentar untuk "Makan Masakan Istri Lebih MANTAP"